Pages

Kamis, 12 Juli 2012

Tujuan Berlatih Karate

     Dalam setiap menjalani sesuatu ataupun hobi biasanya ada maksud atau tujuan yang ingin kita capai. Jika tidak berdasarkan hal tersebut maka akan setengah-setengah kita menjalaninya. Pun begitu dalam berlatih karate, ada beberapa poin yang bisa kita jadikan acuan dalam berlatih karate : 1. Untuk Beladiri, 2. Untuk Olahraga semata, 3. Untuk Prestasi, 4. Belajar Filosofi yang terdapat pada karate.
     Semua tujuan tersebut adalah baik selama seorang karateka ( sebutan bagi orang yang berlatih karate ) tidak menyimpang dari hal paling dasar ketika belajar karate, yaitu dojo kun / Sumpah Karate.
     Kemajuan pengembangan karate saat ini sudah sangat membanggakan. Seperti hadirnya karate sebagai salah satu cabang dalam setiap event olahraga ditingkat apapun. Hal tersebut yang mendorong animo masyarakat terhadap karate.


1. KARATE SEBAGAI BELADIRI
     Karate sudah sangat jelas memang terlahir atau terbentuk sebagai seni beladiri. Keunikan karate dari beladiri lainnya adalah semua teknik beladiri ada dalam karate. Mungkin hanya pandangan awam saja yang menganggap karate hanya beladiri yang menggunakan atau hanya mengandalkan tangan saja. Semua itu pernyataan yang sangat salah.
     Pada kenyataannya karate adalah beladiri yang memanpaatkan semua anggota tubuh semaksimal mungkin bisa menjadi senjata yang mematikan. Seperti tangan, kaki, bahkan kepala sekali pun.

2. KARATE SEBAGAI OLAHRAGA
     Untuk hal ini saya tidak perlu menjelaskan secara gamblang. Setiap gerakan beladiri sudah pasti termasuk gerakan olahraga. Beda lagi dengan mereka yang memang berlatih hanya untuk merusak dirinya sendiri.

3. KARATE SEBAGAI PRESTASI
     Karate sport sudah berkembang di era modern saat ini. Dan bisa menjadikan ajang mengukir prestasi sebanyak-banyaknya bagi para karateka-karateka muda bangsa ini. Dan tidak perlu takut akan cidera meski kadang dalam suatu pertandingan cidera tidak dapat dipungkiri. Karna peraturan federasi karate dunia ( WKF ) sudah membuat peraturan pertandingan sedemikian rupa yang meminimalisir dari hal-hal yang tidak diinginkan. ( seperti : cidera, patah tulang, dll )

4. KARATE SEBAGAI FILOSOFI HIDUP
     Butuh waktu lama untuk lebih memahami hal ini. Bahkan untuk tingkatan DAN pun saya rasa belum semua memahaminya. Begitu juga saya sendiri.

     Jadi buat sobat yang baru mau belajar karate tidak perlu ragu. Ayo berlatih di dojo dengan semangat yang gigih. Karena hanya orang-orang yang punya semangat, konsisten, fokus, tanggung jawablah yang akan menjadi orang sukses dalam hal apapun itu.


Salam Karate, Osu.
Senpai Amran Rusady